Waduh, Hari Pertama Uji Coba Jalur Sepeda Diserobot Oleh Para Pemotor

Indra Fikri - Sabtu, 21 September 2019 | 08:10 WIB
Kompas.com
Hari pertama uji coba jalur sepeda diserobot para pemotor

Baca Juga: Gokil! Dalam Hitungan 2 Jam, Polisi Ciduk 200 Pemotor Terobos Jalur Busway di Jakarta Pusat

Apalagi, jalur sepeda di sana belum diberi marka.

Kepala Dinas Kehutanan DKI Jakarta Suzi Marsitawati juga tampak berbagi ruang dengan pengendara saat bersepeda di Jalan Pramuka arah Jalan Proklamasi.

Ruas jalan tersebut juga belum diberi marka penanda jalur sepeda.

Jalur sepeda di Jalan Diponegoro juga diokupasi pengendara sepeda motor.

Baca Juga: Pemotor Wajib Waspada, Jalur Kalimalang Sering Becek

Padahal, jalur sepeda ditandai dengan marka garis putih putus-putus dan ruas jalan itu tidak macet.

Pesepeda yang menjajal jalur tersebut lagi-lagi harus berbagi ruang dengan pengendara.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengakui jalur sepeda itu masih diserobot kendaraan bermotor.

"Oh iya pasti (ada kendaraan melintas di jalur sepeda), apalagi hari pertama. Kalau saat ini, ini adalah proses baru public education. Ini adalah edukasi publik," kata Anies usai uji coba fase satu jalur sepeda di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat.

Source : Kompas.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular