Video Kecelakaan Honda CBR250RR Di Kaligarang Semarang, Motornya Belum Pakai Plat Nomor

Reyhan Firdaus - Sabtu, 21 September 2019 | 19:45 WIB
Abduh Imanulhaq / Tribunjateng.com
Honda CBR250RR tabrakan di Kaligarang Semarang dan pengendara tewas di lokasi

Saat itu Arifin sedang menata motor yang parkir di Livro Coffee, ketika kecelakaan terjadi.

Mendengar suara tabrakan itu, Arifin bersama warga sekitar langsung berlari ke seberang jalan.

Arifin menjelaskan, korban saat itu memakai helm open face, dan terpental sekitar 3 meter dari titik pertama tabrakan.

"Helm masih terpasang di kepala. Saya lihat lebam atau memar di bagian wajah, kemungkinan besar wajah menghantam tiang kemudian membentur aspal," terangnya.

Baca Juga: Bikin Bikers Indonesia Iri, Pria Ini Bikin AC Khusus Helm, Riding Siang Bolong Jadi Adem

TribunJateng.com
Motor Honda CBR250RR yang mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Kaligarang, Semarang pada Jumat (20/9/2019) malam diangkut petugas.

Motor Honda CBR250RR yang dikendarainya, tergeletak sekitar lima meter dari titik tersebut.

Arifin tidak bisa memastikan kecepatan motor ketika kecelakaan terjadi, soalnya suara knalpot halus.

"Saya duga sih tidak terlalu kencang, tapi pemotor memang susah mengendalikan kendaraan di jalan ini," sebut Arifin.

Kondisi jalanan yang mulus dan lebar memang cenderung membuat pemotor kurang awas, terutama dari arah Jembatan Kaligarang.

Baca Juga: Street Manners: Waspada Tabrakan Beruntun, Ini yang Harus Diperhatikan Pemotor Biar Enggak Jadi Korban

Source : Tribunjateng.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular