Baca Juga: Heboh! Gara-gara Valentino Rossi, Vinales Balik Ke Suzuki Musim 2021?
"Kalau kalian melihat dia (Valentino Rossi) sekarang, dia mungkin bukan Valentino dari tahun 2002,"
"Tapi kalau kalian mengatakannya pada tahun 2002, ingat itu sudah 17 tahun berlalu," ucap Danilo Petrucci seperti dikutip MOTOR Plus-online dari Speedweek.
Menurut Petrucci, tidak banyak atlet yang banyak mendapatkan gelar juara tetapi masih bisa beradaptasi hingga bertahun-tahun kemudian.
"Dia (Valentino Rossi) telah menjadi juara dunia pada balapan 2-tak 500 cc dan masih balapan hingga saat ini,"
Baca Juga: Mengejutkan, Begini Jawaban Murid Valentino Rossi Soal Masa Depannya, Naik Kelas atau Bertahan?
"Tidak mudah menemukan atlet/pembalap lain yang sudah bertahun-tahun selalu jadi juara, namun masih mampu berevolusi dan beradaptasi. Meski sudah berumur 40 tahun tapi Rossi masih terus berjuang," kata Petrucci.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR