MOTOR Plus-online.com - Di ajang pameran EICMA 2019, BMW Motorrad menyuguhkan model motor baru.
Tak tanggung-tanggung, BMW Motorrad mengeluarkan dua motor barunya sekaligus, yaitu BMW F 900 R dan BMW F 900 XR.
BMW Motorrad mengklaim kedua motor itu sudah disematkan teknologi di segmen mid-range dengan peralatan standar berkualitas tinggi.
BMW F 900 R dan BMW F 900 XR mempunyai tenaga 105 dk dengan torsi 91,9 Nm.
Baca Juga: Masih Didominasi Aksen Hijau, Ini 4 Pilihan Warna Baru Kawasaki Z900 2020 di EICMA 2019
Dari sektor sasis, BMW F 900 R dan F 900 XR sudah menggunakan frame yang berbahan baja.
Lanjut, suspensi yang digunakan untuk bagian depannya adalah upside down dan suspensi belakang monoshock.
Tangki bahan bakar F 900 R mampu menampung 13 liter, sedangkan F 900 XR lebih besar kapasitas penampungan bahan bakarnya hingga 15,5 liter.
Lebih dari itu, ternyata kedua motor baru BMW Motorrad itu punya fitur yang amat menarik.
Baca Juga: Tampil Kece, Yamaha Tampilkan TMAX 560 2020 Menjelang EICMA 2019
Source | : | press.bmwgroup.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR