Pengguna BMW F 900 R dan BMW F 900 XR akan dimanjakan dengan beberapa fitur premium, yaitu Adaptive Cornering Light, Keyless Ride, Dynamic ESA, Riding Mode Pro, Shift Assistant Pro, dan beberapa fitur keren lainnya.
Mirip mobil premium seperti Porsche Macan, BMW F 900 R dan F 900 XR disematkan Adaptive Cornering Light berfungsi sebagai penyesuaian cahaya lampu ketika memasuki tikungan.
Untuk sektor transmisinya, kedua motor baru BMW itu dilengkapi dengan Shift Assistant Pro yang bertugas mempermudah pengendara saat shifting atau mengganti gigi motor.
Bahkan, BMW F 900 R dan BMW F 900 XR dilengkapi dengan fitur Panggilan Darurat Cerdas (SOS) seperti yang dimiliki BMW R1200GS.
Baca Juga: Bikin Bangga, Helm KYT Karya Anak Bangsa Ikut Ramaikan EICMA 2019 dan Dipakai Pembalap MotoGP
Baca Juga: Honda CMX500 Rebel Launching di EICMA 2019 Bakal Dijual di Indonesia?AHM Kasih Jawaban Mengejutkan
Urusan warna, BMW Motorrad punya varian yang berbeda untuk tipe F 900 R dan F 900 XR.
BMW F 900 R tersedia tiga warna, yaitu Blackstorm Metallic, San Marino Blue Metallic, dan Style Sport di Hockenheim Silver Metallic atau Racing Red.
Sedangkan untuk BMW F 900 XR memiliki dua pilihan gaya, yaitu Gaya Eksklusif di Galvanic Gold metallic dan Sport in Racing Red.
Kira-kira, brother mau ambil yang mana nih?
Source | : | press.bmwgroup.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR