Melesat Bak Peluru, Pakai Komponen Ini Kapasitas Mesin Kawasaki Ninja 250 FI Bengkak Jadi 281 Cc

Galih Setiadi - Sabtu, 30 November 2019 | 13:43 WIB
YouTube
Ilustrasi Kawasaki Ninja 250 bore up.

MOTOR Plus-online.com – Ternyata, performa Kawasaki Ninja 250 FI bisa diupgrade sampai 281 cc tanpa ribet, bro!

Motor sport Kawasaki Ninja 250 FI punya kapasitas mesin standar 250 cc, persisnya 249 cc.

Upgrade mesin Kawasaki Ninja 250 FI lebih sering disebut dengan istilah bore up.

Bore up motor sport Kawasaki ini modalnya cuma perlu ganti piston.

Baca Juga: Paket Bore Up Yamaha NMAX Jadi 180 cc, Harganya Gak Mahal Mulai Rp 1 Jutaan, Tarikan Jadi Mantap

Baca Juga: Paket Bore Up Kawasaki KLX 150 Jadi 180 cc, Cukup Rp 1 Jutaan Performa Garang Banget

Herman, pemilik bengkel KLR Racing yang memang biasa membenahi mesin Kawasaki Ninja 250.

"Piston standar Kawasaki Ninja 250 FI itu berukuran 62 mm," buka Hermawan, owner bengkel spesialis Kawasaki Ninja, KLR Racing.

Isal/GridOto.com
Piston set ukuran 64 mm buat bore up Kawasaki Ninja 250 FI

"Kalau buat yang mau bore up bisa pakai piston 62 atau 66 mm sekalian masih bisa," tambah pria yang akrab disapa Bidoy ini.

Jika mau pakai piston 66 mm, ada beberapa ubahan pada blok silinder.

Baca Juga: Bore Up Kawasaki KLX 150 Enggak Boleh Sembarang, Ini Kata Ahli Motor Trail

"Berhubung blok silinder bawaan Kawasaki Ninja 250 FI Diasil, jadi enggak bisa dikorter," kata Bidoy.

Supaya bisa dikorter dan piston 66 mm masuk, Bidoy menyarankan pakai blok Kawasaki Ninja 250 karburator.

"Soalnya blok silinder Kawasaki Ninja 250 karburator masih berbahan baja, jadi masih bisa dikorter," jelas Bidoy.

Sebenarnya saat ini sudah banyak blok silinder aftermarket yang sanggup menelan piston 66 mm.

Baca Juga: Bisa 195 Km/Jam Yamaha NMAX Hanya Modif 4 Part Tanpa Bore Up, Eh Malah Dibuli

"Tapi kondisi water jacket dengan dinding liner terlalu tipis, sehingga rawan panas," kata pria yang buka bengkel di Jalan Kalisari No.20 Pasar Rebo, Jakarta Timur ini.

Asyiknya, meskipun sudah pakai piston 66 mm, masih bisa pakai throttle body dan injector bawaan Kawasaki Ninja 250 FI.

"Kalau mau tetap pakai throttle body dan injector standar masih bisa, nanti ECU nya saya remap," pungkasnya.

Oya, kalau dihitung pakai rumus simpel menghitung kubikasi mesin, 0,785 x 66 mm x 66 mm x 41,2 mm x 2 silinder ketemu kapasitas mesin jadi 281 cc.

Source : GridOto.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular