Yang unik, ada juga sakelar MCB yang berfungsi memutus aliran listrik dari baterai, sehingga lebih aman saat parkir.
Motor ini sendiri memiliki TKDN atau Tingkat Kandungan Dalam Negeri sebesar 55-60 persen. Hanya dinamo, baterai, dan controller saja yang masih berasal dari luar negeri.
Nah, BF Goodrich CG rupanya punya 3 mode berkendara yang membatasi kecepatan di tiap mode, lalu ada mode mundur untuk membantu memindahkan motor.
Kuncinya pakai keyless dan ada remote untuk kunci setang dan alarm, yang bisa membuat magnet pada motor mengunci, aman banget!
Baca Juga: Hasil Karya Modifikasi Komunitas Penggemar Motor Listrik, Keren!
3. Tenaga Responsif di Bawah
BF Goodrich CG menggunakan mesin listrik, yang terpasang langsung di hub pada roda belakang.
Penyaluran tenaganya terbilang smooth, tanpa ada entakan berlebihan.
Tiga mode berkendara yang dapat dipilih bekerja membatasi kecepatan puncaknya.
Mode 1 hanya 27 km/jam, Mode 2 35 km/jam dan Mode 3 58 km/jam.
Baca Juga: Wuih! Royal Enfield Siapkan Motor Listrik Beraliran Retro, Enggak Lama Lagi Meluncur?
Source | : | Otomotifnet.gridoto.com |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR