MOTOR Plus-online.com - Aki motor soak atau mati, jadi momok buat para bikers.
Apalagi saat musim hujan, di mana banyak bikers memilih alat transportasi lain.
Makanya muncul anggapan, kalau aki motor bisa mati akibat motor jarang digunakan.
Benarkah anggapan itu?
Yuk kita bongkar faktanya bro.
Baca Juga: Jangan Tunggu Mogok, Daftar Harga Aki Motor Terbaru, Ada yang Banderolnya Cuma Rp 100 Ribuan
Baca Juga: Bikin Penasaran, Apa Sih Arti VRLA Yang Tertera di Aki Motor?
"Benar, aki kalau enggak pernah digunakan akan mengalami discharge," buka Setyawan, Sales Supervisor Motobatt.
Discharge artinya berkurangnya tegangan listrik pada aki.
"Sebenarnya aki mempunyai kemampuan untuk menahan dischargenya," tambahnya saat ditemui di Istora Senayan, Jakarta Pusat.
Misalnya aki yang masih bagus saat disimpan di motor, masih punya tegangan atau voltase 100 %.
"Setiap minggunya kalau motor enggak mengalami pengisian, aki akan mengalami pengurangan atau discharge 10% sampai 20%," jelas pria yang akrab disapa Wawan ini.
Meski motor dalam posisi mati, rupanya masih ada beberapa komponen yang masih mengisap daya dari aki.
Misalnya jam elektronik di speedometer atau sensor alarm dan immobilizer.
Makanya, motor yang sering dipakai bakal punya kondisi aki yang lebih sehat.
Baca Juga: Kupas Tuntas Masalah Aki Motor Sering Tekor, Jangan Ngedumel, Coba Cek Bagian Ini
"Aki jadi bersikulasi karena terjadi proses pengisian juga. Listrik yang dihasilkan oleh spul kemudian ditampung di Aki," jelas Wawan.
"Dari aki nanti digunakan untuk lampu, klakson, pengapian, nanti diisi lagi oleh spul, terus bersirkulasi," tambahnya.
Sebenarnya Wawan menjelaskan kalau motor rutin digunakan, aki-nya juga bisa mengalami discharge.
"Tapi enggak secepat jika motor enggak pernah digunakan, makanya biasanya umur aki motor yang digunakan lebih awet ketimbang yang enggak pernah digunakan," kata Wawan.
Baca Juga: Kepingin Aki Motor Awet Ternyata Mudah Dan Bisa Dilakukan Sendiri
Namun memang masalah discharge di aki, lebih sering ditemukan di motor yang jarang dipakai.
"Sebenarnya dengan rajin memanasi mesin motor bisa mengurangi risiko discharge pada aki," jelas Wawan.
Atau bisa juga dicharge secara berkala, jika motor memang jarang dihidupkan dipanaskan.
Jadi biarpun pakai aki bebas perawatan, sempatkan waktu untuk memanaskan motor, biarpun jarang dipakai.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR