Catat Tanggalnya, Kirain Motor Marc Marquez Buat MotoGP 2020, Ternyata Honda Bakal Launching Superbike Ini

Reyhan Firdaus - Jumat, 20 Desember 2019 | 21:00 WIB
facebook.com/hondaracingcorporation
HRC umumkan bakal launching motor balap baru

Honda CBR1000RR-R SP, merupakan senjata terbaru HRC untuk melawan dominasi Kawasaki Ninja ZX-10RR dan Ducati Panigale V4R.

Banyak teknologi dari motor MotoGP dihadirkan di Honda CBR1000RR-R SP.

Mulai dari aero fairing, bore x stroke yang sama dengan Honda RC213V, mengingat konsep motornya berubah.

Yuzuru Ishikawa sebagai Large Project Leader Honda Fireblade terbaru, fokus membuat Honda CBR1000RR-R sebagai motor balap.

Baca Juga: EICMA 2019, Marc Marquez Bantu Riset Honda CBR1000RR-R Tembus 215 DK, Siap Kalahkan Ducati

Honda
Marc Marquez ikut bantu riset Honda CBR1000RR-R SP 2020

"Honda CBR1000RR-R kali ini punya medan perang di sirkuit, dimana performa hebatnya bisa didemonstrasikan secara penuh," ungkap Ishikawa-san.

Makanya Marc Marquez sampai heran, akan performa Honda CBR1000RR-R SP saat dijajal di sirkuit.

"Yang bikin kaget pertama adalah tenaganya, saya sampai tidak percaya kalau ini motor jalanan, soalnya mesinnya kencang banget saat dicoba di sirkuit," sebut Marquez dikutip dari MCN.

Tidak hanya motornya yang potensial, pembalap yang dipilih HRC juga tidak tanggung-tanggung.

Baca Juga: Gokil! Pembalap WSBK Ini Blak-blakan Siap Jadi Warga Negara Indonesia



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular