View this post on Instagram
Hal itu disebutkan oleh Ahmad Reza, dari Rezautoled, spesialis upgrade lampu motor.
"Lampu Yamaha All New NMAX memang 2 kali lipat lebih banyak dari NMAX lama," buka Reza saat dihubungi MOTOR Plus-online (26/12/2019).
Yamaha All New NMAX pakai 6 titik LED, sementara untuk NMAX lama hanya memakai 3 titik LED.
"Totalnya ada 6 titik, low beamnya itu pakai 4 LED, lalu untuk high beam pakai 2 titik," ucapnya.
Baca Juga: Kabar Gembira, Yamaha All New NMAX Sudah Bisa Dipesan Unitnya Terbatas
"Tapi untuk watt LED-nya tetap sama dengan yang lama, masing-masing 3 watt," sambungnya lagi.
Nah dengan jumlah LED lebih banyak, itu berarti lampu depan Yamaha All New NMAX akan lebih terang dari versi sebelumnya bro.
Hal itu diketahui karena Reza sendiri mengaku sudah mendapatkan satu unit lampu depan Yamaha All New NMAX.
"Saya kebetulan sudah pegang lampunya, dan memang untuk keperluan saya bikin produk ugprade LED-nya nanti," kata Reza.
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR