Valentino Rossi juara dunia MotoGP 4-Tak perdana 1.000 cc (2002)
Valentino Rossi juga merasakan juara dunia MotoGP 4-Tak 800 cc (2008).
Bahkan Valentino Rossi menjadi pembalap pertama yang berhasil mengoleksi juara dunia dalam 2 merek motor berbeda.
Valentino Rossi juara dunia MotoGP 2001, 2002-2003 bersama Honda.
Valentino Rossi juga juara dunia MotoGP 2004-2005, 2008 dan 2009 bersama Yamaha.
Valentino Rossi secara terbuka mengungkapkan bila perkembangan MotoGP saat ini berbeda jauh dengan saat pertama kali berkarier hingga dikenalkannya era MotoGP 4-Tak.
"Pertama kali tampil di MotoGP pembalap itu santai, malah kebanyakan konsumsi minuman alkohol dan tembakau," beber Valentino Rossi saat interview dengan MotoGP di MotoGP Australia di sirkuit Phillip Island, Oktober lalu.
MotoGP saat ini semua pembalap benar-benar berlatih keras dan tertib, benar-benar layaknya seorang atlet.
"Pembalap MotoGP sekarang rata-rata berlatih fisik secara teratur. Kalau tidak berlatih maka performa bisa drop," imbuh Valentino Rossi.
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR