Berita Masalah Mesin Honda PCX 150 Sudah Muncul Sejak Tahun Lalu, Pemanggilan di Empat Provinsi

Niko Fiandri - Kamis, 20 Februari 2020 | 15:35 WIB
Farhan
Mesin Honda PCX 150 yang bermasalah sudah ditangani sejak tahun lalu

Oleh karena itu, kami mengundang Bapak/Ibu/Sdr/I selaku pemilik / atau pengguna Honda PCX 150 dengan identitas No. rangka dan No.mesin sebagai berikut:

Nama: XXXXXXXXXXXX

No Mesin: XXXXXXXXXXX

Untuk dapat membawa Honda PCX 150 Bapak/Ibu/Sdr/I ke AHASS yang telah ditunjuk oleh PT. Astra Honda Motor agar dapat diperiksa oleh Mekanik kami, sehingga sepeda motor Bapak/Ibu/Sdr/I tetap dalam kondisi prima dan nyaman untuk dikendarai. Adapun proses pemeriksaan komponen tersebut akan membutuhkan waktu sekitar 2 jam dan tidak dipungut biaya.

Pemeriksaan komponen tersebut dapat dilakukan di AHASS tempat pembelian sepeda motor Bapak/Ibu/Sdr/I sebagai berikut:

Nama AHASS: XXXXXXXXXXXXXXX

Alamat: XXXXXXXXXXXXXXX

Kenyamanan dan kepuasaan Bapak/Ibu/Sdr/I dalam berkendara adalah hal yang utama bagi kami, oleh karena itu kami sangat menghargai jika Bapak/Ibu/Sdr/I dapat segera melakukan pemeriksaan di AHASS tersebut.

Baca Juga: Yamaha NMAX Keok, Honda ADV150 dan PCX150 Pakai Mesin Baru Power Melonjak

Jika sepeda motor Honda PCX 150 yang Bapak/Ibu/Sdr/I dengan identitas di atas telah berpindah kepemilikan, kami berterimakasih sekitar Bapak/Ibu/Sdr/I menginformasikan nomor Telp. dan alamat pemilik baru kepada Contact Center PT Astra Honda Motor.

Baca Juga: Pemakai Honda PCX di Empat Provinsi Dapat Surat Pemanggilan Untuk Pengecekkan, Ada Apa Nih? Ini Jawaban AHM

Facebook.com/Honda PCX 150 2018 Indonesia
Surat panggilan AHM untuk motor PCX di Sumatera Utara

Untuk informasi lebih lanjut perihat surat “Pemeriksaan komponen mesin Honda PCX 150” ini, Bapak/Ibu/Sdr/I dapat menghubungi Contact Center PT Astra Honda Motor di No: 1-500-989 (pulsa local), SMS ke No: 0811-95000989 atau email: customercar@astra-honda.com.

Salam Satu HATI.

Begitu isi surat yang dikirimkan pada pengguna Honda PCX.

Pada surat tertulis undangan ditujukan pada pemilik motor, dengan nomor mesin motornya.

Juga dituliskan bengkel AHASS yang ditunjuk untuk melakukan pengecekkan motor.

MOTOR Plus-online.com lihat di grup Facebook HONDA PCX 150 2018 MODIFIKASI INDONESIA, surat tersebut diterima pengguna di beberapa provinsi.

Di antaranya adalah di Jawa Tengah, Jawa Barat, Jakarta, dan di Sumatera Utara.

Facebook.com/Deni Suwandi
Surat panggilan untuk konsumen Honda PCX di Bekasi, Jawa Barat

Pada surat tersebut disebutkan proses pemeriksaan sprocket cam alias gigi sentrik.

Karena kalau komponen tersebut mengalami kerusakan, motor bisa mati mendadak.

Ahmad Muhibbuddin, GM Corporate Communication Astra Honda Motor, bilang, "buat konsumen yang mendapatkan surat tersebut silahkan datang ke AHASS yang ditunjuk".

"Untuk yang tidak dapat surat tidak perlu datang," kata pria yang disapa Muhib ini saat dihubungi MOTOR Plus-online (20/11/2019).

Menurut Muhib, proses pengecekkan motor kurang lebih selama dua jam.

Dan setelah dilakukan pengecekkan, baru diketahui apakah sprocket cam perlu diganti atau tidak.

"Nanti tergantung hasil analisanya, apakah sprocket cam perlu diganti atau tidak. Waktunya kurang lebih dua jam," jawab Muhib.

Untuk pengecekkan dan penggantian komponen ini tidak dikenakan biaya sama sekali, alias gratis.

Jadi, buat brother yang mendapatkan surat panggilan tersebut, sebaiknya segera meluncur ke AHASS yang ditunjuk untuk dilakukan pengecekkan lebih lanjut.

 

Penulis : Niko Fiandri
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular