Andrea Iannone sukses finis pertama pada lomba di sirkuit Red Bull Ring - Austria musim 2016.
Kala itu Andrea Iannone mengalahkan rekan setimnya, Andrea Dovizioso.
Namun pada akhir musim 2016, Iannone membuat keputusan besar dengan meninggalkan Ducati dan gabung Suzuki yang saat itu masih membangun kekuatan.
"Saya kemudian hengkang ke Suzuki dan karakteristik motornya berbanding terbalik dengan Ducati," ucap Andrea Iannone yang merasakan empat podium selama gabung Suzuki.
Tahun 2018, Andrea Iannone kembali hengkang dan kini memilih merapat ke tim Aprilia.
Dua tahun bersama tim pabrikan asal Italia itu, Andrea Iannone belum merasakan podium.
Namun ia percaya dan optimistis, kans Aprilia bersinar di MotoGP 2020 begitu besar.
"Aprilia berkembang sangat pesat dan penundaan MotoGP 2020 membuat kami bisa meningkatkan motor," ucap Andrea Iannone.
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Erwan Hartawan |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR