Namun, tampaknya spesifikasi motor musim 2020 dan 2021 akan digabungkan dari sisi mesin dan aero.
Saat ini, empat tim pabrikan yakni Honda, Ducati, Yamaha, dan Suzuki harus menggunakan desain mesin yang sama di setiap musim.
Mereka selanjutnya dapat memperkenalkan spek baru pada seri pembuka balap tahun berikutnya.
Semua pembalap diperbolehkan maksimal menggunakan dua desain fairing per musim.
Sementara itu, pabrikan KTM dan Aprilia saat ini masih dibebaskan dari pembekuan mesin.
Jadi, mereka memiliki kesempatan untuk mendapatkan lebih banyak dari empat tim pabrikan karena pembekuan mesin dalam jangka panjang.
"Saya yakin mereka tidak akan menggunakannya. Di atas kertas, aturan konsesi tidak akan berubah. Tetapi, saya cukup yakin itu akan menjadi kekhawatiran mereka yang paling kecil," ucap Poncharal
"Saat ini, pertanyaannya bukan bagaimana cara mengeluarkan lebih banyak uang. Saya pikir setiap produsen targetnya adalah untuk menyelamatkan perusahaan mereka," ujar Poncharal.
Baca Juga: Gak Kenal Maka Gak Sayang, Inilah Trio Motor MotoGP Yang Turun Sejak Awal Era 4-Tak
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR