Para pelanggar tersebut, kata Ade, tidak hanya pengendara yang berasal dari Kabupaten Bandung Barat saja, tetapi banyak juga pengendara yang dari luar kota, seperti Kota Bandung dan kabupaten/kota lainnya.
"Pelanggarannya, kebanyakan tidak memakai sarung tangan dan masker. Kalau pengendara mobil melebihi kapasitas penumpang," katanya.
Untuk itu, pihaknya meminta agar masyarakat terus menjalankan anjuran pemerintah terkait pencegahan penyebaran Covid-19.
Dan pihaknya juga tidak akan segan-segan memberikan sanksi tegas kepada masyarakat.
Baca Juga: Pemotor Wajib Tahu! Pelarangan Mudik Bukan Hanya Buat Wilayah Zona Merah, Tapi Begini Aturannya
"Jangan lupa pakai masker jalan pshycal distancing dengan baik dan tetap dirumahnya jika tidak ada keperluan mendesak," katanya.
Ade mengatakan, dari 21 titik check point yang ada di Kabupaten Bandung Barat, tiga diantaranya merupakan titik sentral yakni check point di Tagog Padalarang, Lembang dan Cipatat.
"Dari setiap check point itu aktivitas masyarakat dan pengendara akan dilakukan pengawasan ketat dan dilakukan pemeriksaan," ucap Ade.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Sepekan PSBB di KBB Pelanggaran Masih Cukup Tinggi, Tercatat ada 21.446 Pelanggar
Source | : | Tribun Jabar |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR