Dilirik Bos Ducati Untuk Berlaga di MotoGP 2021, Jorge Martin Tersenyum Lebar

Ardhana Adwitiya - Rabu, 20 Mei 2020 | 19:15 WIB
MotoGP
Pembalap Red Bull KTM Ajo Moto2 Jorge Martin tersenyum lebar saat dilirik bos Ducati, Paolo Ciabatti untuk bermain di MotoGP 2021.

Namun, Martin mengatakan jika ia percaya gaya balapnya akan cocok dengan motor MotoGP Ducati Desmosedici GP.

"Motor Ducati sesuai dengan gaya balap saya, saya yakin bisa beradaptasi dengan baik," ungkap Martin.

Tahun ini Martin mengendarai Kalex KTM, yang diakui sulit.

"Ketika saya mendapat Kalex, saya merasa sulit," sambungnya.

Baca Juga: Panas, Balap MotoGP 2020 Belum Jelas, Bos Ducati Malah Provokasi Tim Honda, Marc Marquez Dibawa-bawa

"Bukannya tidak cepat, karena dengan gaya saya, saya bisa cepat, tetapi untuk merawat ban dan memaksimalkan Kalex, saya harus melakukan lebih banyak di tikungan," tambahnya.

“Tahun ini saya harus mengubah gaya saya dan kemudian, tergantung ke mana saya pergi di masa depan, ubah lagi," lanjutnya.

Akankah kita melihat Jorge Martin naik ke kelas premier MotoGP pada 2021?

Source : MotoGP
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular