Baca Juga: Salut, di Masa Pandemi Virus Corona GOMAX (Gojek NMAX) Riders Peduli Bagi-bagi Sembako
Pelaksanaan kegiatan ini juga tetap mengikuti protokol kesehatan.
Di mana peserta yang hadir wajib mengenakan masker, cuci tangan dan dicek suhu tubuh dengan thermo gun sebelum masuk lokasi acara.
Selain itu masing-masing bikers anggota GTVS juga wajib membawa hand sanitizer.
Meskipun dalam masa transisi PSBB, mereka tetap penuh semangat dan optimis menggelar acara ini.
Walau tidak banyak anggota yang hadir karena situasi saat ini, namun acara ini turut tetap dihadiri seluruh pengurus DPP maupun Chapter Jakarta.
"Saya ingin GTVS Chapter Jakarta lebih maju lagi, semakin guyub seluruh anggotanya," ungkap Gunawan Ketum GTVS.
Sesepuh dan pendiri yang hadir pun turut menginginkan supaya komunitas GTVS lebih berkontribusi didalam komunitas vespa.
"Komunitas GTVS agar semakin guyub, semakin besar, banyak kegiatan sosialnya," sebut Didi yang akrab disapa Didag selaku sesepuh komunitas GTVS.
Pengurus GTVS yang baru, diantaranya adalah Bro Gunawan sebagai Ketua Umum, Bro Sahala sebagai Sekretaris Umum, Bro Andry sebagai Bendahara Umum.
GTVS telah memiliki beberapa chapter, diantaranya GTVS Chapter Jakarta, GTVS Chapter Jogjakarta dan GTVS Chapter Bali.
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR