Kabar Gembira Bikers, Idul Adha Sebentar Lagi, Menag: Ada Solat Id Di Masjid Istiqlal

M Aziz Atthoriq - Selasa, 7 Juli 2020 | 16:50 WIB
kompas
Masjid Istiqlal

Pasalnya Masjid Istiqlal akan dibuka dan menyelenggarakan shalat Id berjamaah.

Berikut pernyataan dari Menteri Agama, dilansir dari Kompas.com (7/7/2020)

Menteri Agama Fachrul Razi mengatakan, pemerintah akan memperbolehkan pelaksanaan shalat Idul Adha 1441 Hijriah di Masjiq Istiqlal.

Penyelenggaraan shalat Idul Adha yang diperkirakan jatuh pada 31 Juli 2020.

Baca Juga: Bikers Harus Paham, Lebaran Sebentar Lagi, Shalat Idul Fitri Diizinkan di Zona Hijau Ini, Ikatan Dokter Angkat Bicara

Shalat Idul Adha itu sekaligus menjadi penanda dibukanya kembali Masjid Istiqlal untuk masyarakat umum.

"Insya Allah akan dilaksanakan shalat Idul Adha tingkat kenegaraan di Masjid Istiqlal dengan penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Sebagai awal dibukanya kembali Masjid Istiqlal untuk jemaah umum," kata Fachrul, Selasa (7/7/2020).

Ia menyampaikan pemerintah telah menentukan tema naskah khotbah atau ceramah Hari Raya Idul Adha.

Baca Juga: Wuih, Muslim Bikers Indonesia Adakan Pelatihan Sembelih Hewan Qurban dan Deklarasi 7 Chapter Baru Secara Virtual

Source : Kompas.com
Penulis : M Aziz Atthoriq
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular