Gak Banyak Omong, Pembalap MotoGP Asal Jepang Ini Udah Di Jerez Aja

Joni Lono Mulia - Selasa, 14 Juli 2020 | 18:15 WIB
Instagram/TakaNakagami
Pembalap MotoGP asal Jepang, Takaaki Nakagami, pamer mainan baru buat kelilin sirkuit Jerez yaitu otoped. Tampak latar belakang truk kontainer tim LCF Honda Idemitsu dan skuter paddocknya Honda PCX

Aktivitas Taka berkeliling sirkuit Jerez itu terlihat di video yang diunggah di Instagram @takanakagami.

Baca Juga: Ada Apa Nih, Pembalap MotoGP Takaaki Nakagami Jajal Motor Superbike Honda, Banting Profesi ke WSBK?

"Halo dari Jerez, saya punya mainan baru untuk di paddock," ujar Takaaki Nakagami.

Tampak di foto Takaaki Nakagami memamerkan mainan barunya berupa otoped dengan latar belakang truk kontainer dengan tulisan tim LCR Honda.

Tak ketinggalan ada skuter matik paddock yang merupakan skutik premium untuk pasar Tanah Air, yaitu Honda PCX.

Takaaki Nakagami tidak hanya seorang diri yang sudah tiba di sirkuit Jerez.

Baca Juga: Blak-blakan! Bos LCR Honda Niat Perpanjang Kontrak Cal Crutchlow dan Takaaki Nakagami

Baca Juga: Gak Banyak Yang Ngeh, Ternyata Ini Arti Nama Motor MotoGP Honda RC213V, Jadi Makin Paham

Pembalap MotoGP lain sepertinya sudah tiba untuk mengikuti agenda MotoGP Spanyol di sirkuit Jerez besok, Rabu (15/7/2020).

Sesi hari ini seluruh pembalap semua kelas yang ikut ajang MotoGP Spanyol hari ini melakukan familiarisasi lintasan. 

Atau bisa disebut juga survei trek untuk mendata kondisi permukaan aspal dan juga tikungannya.

Baca Juga: Sempat Gak Jelas, Akhirnya Takaaki Nakagami Tetap Balap di MotoGP 2020

Hal itu dilakukan untuk lebih mendapatkan gambaran dan mendapatkan feeling dalam mensetting motor setelah beberapa bulannya gak berinteraksi dengan motor MotoGP.

Pembalap MotoGP pun sudah tak sabar segera menunggangi motor MotoGP dan motor balap kelas Moto2, Moto3 dan MotoE di sesi uji coba besok, (15/7/2020).

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular