Horee, Polisi Beri Toleransi Saat Razia Gabungan, SIM dan STNK Mati Tak Ditilang

M Aziz Atthoriq - Jumat, 24 Juli 2020 | 16:00 WIB
TribunJakarta.com/Satrio Sarwo Trengginas
Horee, Polisi Beri Toleransi Saat Razia Gabungan, SIM dan STNK Mati Tak Ditilang

Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Ojo Ruslani, menjelaskan kepolisian akan memberikan toleransi bagi pengendara dengan surat kendaraan yang tak berlaku lagi.

“Selama pandemi kita tidak ada kebijakan menilang kendaraan bagi yang SIM-nya mati dan STNK-nya mati,

Termasuk pelanggaran-pelanggaran yang kasat mata,” terang Ojo, Kamis (23/7/2020).

Terutama, bagi SIM yang sudah tidak berlaku saat masa pandemi, yakni Maret-Mei 2020.

Baca Juga: Daripada Kena Tilang, Ini Cara Kepepet Pasang Pelat Nomer Motor yang Mendadak Lepas

“Ada lima pelanggaran yaitu melawan arus lalu lintas, melanggar marka stop line, penumpang dan pengemudi tidak menggunakan helm SNI,

kebut-kebutan, balapan liar, dan pelanggaran kasat mata lainnya,” kata dia.

Operasi Patuh Jaya digelar di seluruh wilayah Kota Bekasi hingga 5 Agustus 2020.

Razia akan berlangsung di Jalan Protokol seperti Jalan Jenderal Ahmad Yani, Jalan Sultan Agung, Jalan Jenderal Sudirman, dan Jalan KH Noer Alie, dan lainnya.

Baca Juga: Daripada Kena Tilang, Ini Cara Kepepet Pasang Pelat Nomer Motor yang Mendadak Lepas

Namun walaupun kepolisan beri toleransi, bikers harus selalu lengkapi ya perlengkapar berkendaranya sesuai aturan lalulintas yang berlaku.

Source : bekasi.pokoksatu.id
Penulis : M Aziz Atthoriq
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular