Sambil tunggu pemulihan Marc Marquez, Repsol Honda kembali tunjuk Stefan Bradl di MotoGP Austria 2020.
Hal itu disampaikan Managing Director Repsol Honda, Alberto Puig.
"Kami akan memiliki Bradl lagi pekan ini di Austria di lintasan berbeda seperti Red Bull Ring," ucapnya dilansir Crash.net.
Namun, pengganti Marc Marquez ini belum tampil agresif sejauh ini.
Baca Juga: Live Streaming MotoGP Austria 2020 Minggu Ini, Jangan Sampai Kelewatan
Bradl cuma menempati posisi 18 di ronde keempat MotoGP 2020 kemarin.
Pihak Honda sembari berharap, pebalap mereka lainnya, Alex Marquez bisa berkembang pesat, syukur bisa unjuk gigi pada MotoGP Austria pekan ini.
Sebab, pada seri sebelumnya, adik dari Marc Marquez itu hanya mampu finis di posisi ke-15.
"Kami berharap Alex akan melanjutkan perkembangannya," tutur Puig.
Baca Juga: Luar Biasa! MotoGP Brno Ceko 2020 Bikin Brad Binder Setara Marc Marquez
Source | : | Berbagai Sumber |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR