Baca Juga: Jangan Disebarin, Nih Rahasia Power Honda CBR250RR SP Bisa Tembus 40 Dk
Saat melakukan shift down secara cepat, tidak ada gejala mengunci sedikit pun pada roda belakang Honda CBR250RR SP.
Sayangnya, fitur quickshifter di Honda CBR250RR SP ini belum terlalu smooth, masih ada rasa 'jedug' saat mengoper gigi.
Kami coba mengoper gigi saat di tikungan dengan quickshifter, terasa roda belakang agak 'ngebuang' sedikit karena perpindahan giginya tidak terlalu smooth di rpm menengah.
Sementara, auto blipper untuk mengurangi gigi tanpa tarik kopling ini sendiri sudah cukup halus
Setelah melahap 3 lap trek tersebut, tim MOTOR Plus-online.com diajak untuk ke area trek kedua yang menguji performa mesin dan quickshifternya.
Baca Juga: Breaking News! 7 Tahun Pimpin AHM President Director Toshiyuki Inuma Pamit Mundur
Area kedua ini mempunyai trek lurus sepanjang 1,2 Km, cukup untuk mengeksplor tenaga Honda CBR250RR SP yang kini powernya 40 hp/13.000 rpm dan torsi 25 Nm/11.000 rpm.
Saat menggeber motor ini di trek lurus dengan rpm tinggi, quickshifter ini baru terasa sangat smooth untuk menghantarkan tenaga dari mesin.
Di area ini, tim MOTOR Plus-online.com sempat menyentuh top speed sekitar 162 km/jam.
Sayangnya, gigi-6 Honda CBR250RR SP ini karakternya lebih ke overdrive, kenaikannya pelan.
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR