Enggak cuma itu, mereka juga akan berkolaborasi dengan perwakilan tim Gridoto.com serta beberapa pegiat otomotif kenamaan Tanah Air seperti Rifat Sungkar.
Lebih lanjut, dihelatnya IOOF 2020 juga secara tidak langsung turut mendukung industri otomotif dalam menghadapi tantangan dan menjawab kebutuhan pasar di masa pandemi Covid-19.
Pasalnya sejumlah brand otomotif ternama di Indonesia yakni Toyota, Honda, Mitsubishi, Nissan dan Daihatsu turut berpartisipasi untuk meramaikan festival online tersebut.
Semakin menarik, karena melalui IOOF 2020 kalian juga bisa mendapatkan promo, diskon serta bonus khusus bagi yang ingin melakukan pembelian mobil.
Baca Juga: Ringgo Agus Curhat Saat Jajal Mitsubishi Xpander di IOOF 2020
Jadi tunggu apa lagi? Ayo segera rapatkan barisan buat jadi yang pertama pulihkan industri otomotif Tanah Air dengan menyaksikan IOOF 2020.
IOOF 2020, festival otomotif online yang besar, dipercaya dan seru sekali!
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR