"Plus tambahan cover tangki custom pakai model Yamaha R1M biar kelihatan lebih kekar," tambahnya.
Memilih konsep adventure sudah pasti bagian kaki-kakinya turut diperhatikan.
"Bagian kaki-kaki juga saya modifikasi total," ucap Radix.
"Sekarang sudah pakai pelek tapak lebar keluaran V-Rossi ukuran 3.5 inch di depan dan 5.5 inch di belakang, dibalut ban Pirelli Scorpion Trail 2 ukuran 120/70 dan 180/55," jelas Radix.
Baca Juga: Garang Abis! Modifikasi Yamaha R15 Totalitas Sampai Berwujud Moge Fenomenal, Segini Dana Rombaknya
"Yang spesial itu di bagian depan saya sudah pakai double cakram," tambah lagi Radix.
"Karena pelek V-Rossi sendiri memang sudah tersedia adaptor piringan cakram di kedua sisinya," sambungnya.
"Nah biar kaliper bisa terpasang, tabung sok bagian kiri juga diganti dengan kepunyaan V-Rossi juga," ujarnya.
"Kaliper rem ini pakai Brembo M4 32 Pitch 108 baik kanan maupun kirinya," sambung dia.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR