Nahas menimpa Valentino Rossi yang berusaha menghindar insiden malah terganjal motor Jorge Lorenzo.
Akhirnya, Valentino Rossi pun jatuh.
Efeknya insiden Jorge Lorenzo itu membuat 3 pembalap sekaligus keki dan harus gagal mendapat poin.
Selain itu, akibat insiden tersebut Jorge Lorenzo dihujat ribuan netizen di media sosial.
Baca Juga: Buka-bukaan, Jorge Lorenzo Mengaku Sempat Negosiasi Dengan Ducati, Tapi Dia Menolaknya
Di satu postingan pembalap tim Repsol Honda ini, muncul ribuan komentar dari netizen.
Dengan judul #Race Day Catalan GP, Jorge Lorenzo memperlihatkan dirinya siap balapan MotoGP Catalunya 2019.
Sayangnya, dia malah dituduh mengakibatkan kecelakaan besar yang melibatkan banyak pembalap bintang.
Jorge Lorenzo yang menjadi penyebab kecelakaan pun meminta maaf atas insiden tersebut.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR