Baca Juga: Pembalap Indonesia Mario Suryo Aji Siap Berlaga di Red Bull Rookies Cup 2020, Ini Jadwalnya
Satu balapan digelar pada Sabtu (3/10/2020), dua lainnya pada Minggu (4/10/2020).
Janji untuk bangkit pun ditebusnya dengan finis ke-22 di race pertama, Sabtu (3/10/2020).
Lalu di race kedua hari Minggu, pembalap asal Magetan, Jawa Timur itu berhasil finis ke-12.
"Alhamdulillah, berakhir finis ke-12 setelah hari yang melelahkan," kata Mario dikutip dari postingan Instagram @mariosuryoaji.
"Perjuangan yang kita tanggung hari ini akan menjadi kenangan indah yang kita tertawakan besok," sambung pembalap Astra Honda Racing Team itu.
"Saya Bangga dengan tim ini, terima kasih," tutupnya.
Dengan begitu, Mario Suryo Aji berada di urutan 24 daftar klasemen sementara CEV Moto3 2020, dengan 4 poin.
Semangat terus Mario Suryo Aji mengharumkan merah putih!
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR