Dayang Vorei DY300T-A Saingan Berat Honda Forza Dijual Murah, Desain Sangar Fitur Melimpah

Ahmad Ridho,Naufal Nur Aziz Effendi - Selasa, 6 Oktober 2020 | 10:45 WIB
dayang-motorcycle.com
Desain sangar fitur melimpah, motor matic 300 cc pesaing berat Honda Forza ini dijual murah.

Baca Juga: Motor Baru Saingan Yamaha NMAX Bakal Meluncur, Mesinnya Lebih Jumbo Harganya Murah Banget

Di bawah jok terdapat bagasi yang diklaim dapat menampung dua buah helm, lalu di bagian depan ada ruang penyimpanan untuk menyimpan barang kecil.

dayang-motorcycle.com
Melihat bagian depannya, rival Honda Forza ini telah dilengkapi windshield berukuran besar yang bisa diatur dalam dua posisi.

Urusan jantung pacu, Dayang Vorei DY300T-A dibekali mesin 299 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 26 dk di 7.500 rpm dan torsi maksimal 27,7 Nm pada 6.000 rpm.

Diklaim memiliki top speed sampai 128 km/jam, lumayan kencang nih buat ukuran skutik berbadan gambot.

Performa yang kencang tentunya juga harus diikuti dengan fitur-fitur keselamatan yang mumpuni.

Baca Juga: Bodi Bongsor dan Mesin Bertenaga, Motor Matic Ini Siap Tantang Yamaha NMAX, Harganya Lebih Murah!

Untungnya, Dayang Vorei DY300T-A sudah dilengkapi rem cakram depan-belakang yang dikawal teknologi Anti-lock Braking System (ABS).

Mengutip dari halaman newmotor.com.cn, di negara asalnya skutik berbadan gambot ini dijual seharga 26,99 ribu Yuan atau setara Rp 59,9 jutaan (1 Yuan = Rp 2.183 per 5 Oktober 2020).

Berbekal tampilan mewah serta fitur kekinian, bisa dibilang harga yang ditawarkan masih jauh lebih murah dibanding dengan rivalnya seperti Honda Forza 300.

Mengingat Honda Forza 300 yang dijual di China memiliki banderol 46 ribu Yuan atau setara Rp 100 Jutaan.

Baca Juga: Bikin Penasaran, Suzuki Siapkan Matic Bongsor Terbaru Pesaing Yamaha NMAX dan Honda PCX

Kalau Dayang Vorei DY300T-A dijual di Tanah Air bakal laris manis enggak ya?

Source : GridOto.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular