"Saya mungkin terlalu memaksakan diri untuk mengejarnya," imbuh Alex Marquez.
Baca Juga: Garang di MotoGP Aragon 2020, Adik Marc Marquez Umbar Rahasianya
Lástima!! Así son las carreras y las fases de aprendizaje! De los errores se aprende, lo más importante es sacar la cabeza por las posiciones delanteras y disfrutar encima de la moto! Gran fin de semana @alexmarquez73 ???????? #AlcañizGP https://t.co/MMCvwDLvfW
— Marc Márquez (@marcmarquez93) October 25, 2020
"Hari ini, saya terlalu memikirkan podium karena saya benar-benar berpikir kami memiliki kecepatan, tapi kita harus ingat untuk selalu bersabar," katanya.
“Itu adalah kesalahan rookie lainnya, tapi kami harus bangga pada akhir pekan dan tiga balapan berturut-turut di klasemen keseluruhan," jelas adik kandung Marc Marquez.
"Kami telah membuat kemajuan yang baik tetapi kami tetap realistis, tenang dan melihat apa tujuan kami," ungkapnya.
Sementara itu, kakak kandung Alex Marquez, Marc Marquez, yang selalu menonton MotoGP di televisi rumahnya nasihat bijaksana buat Alex Marquez.
Nasihat bijaksana itu menunjukkan Marc Marquez memang kakak panutan yang selalu memberikan dukungan kepada adiknya.
Nasihat Marc Marquez itu langsung diunggah lewat media sosial Twitter akun @marcmarquez93 setelah menonton MotoGP Teruel 2020.
"Sayang banget! Begitulah karier dan fase belajar!"
"Kamu belajar dari kesalahan, hal terpenting adalah selalu angkat kepalamu ke posisi terdepan dan menikmati motor balapmu!"
"Selamat menikmati akhir pekan ini Alex," cuit Marc Marquez.
Memang akrab banget hubungan abang-adik Marc Marquez dengan Alex Marquez.
Saking akrabnya hubungan keduanya sampai kerap dapat sebutan 'Bromance' atau hubungan abang-adik yang akrab.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik MotoGP Aragon 2020, Gak Ada Marc Marquez dan Valentino Rossi
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR