Viral, Video Dua Pemakai Moge Keroyok Anggota TNI

Fadhliansyah - Sabtu, 31 Oktober 2020 | 19:18 WIB
Instagram/@reporter.minang
Viral, Video Dua Pemakai Moge Keroyok Anggota TNI

MOTOR Plus-online.com - Viral, Video dua pemakai moge keroyok anggota TNI.

Peristiwa tersebut diketahui terjadi di Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Kejadian yang viral di media sosial itu pun tengah diselediki oleh pihak kepolisian.

Hal itu dikonfirmasi oleh Kapolres Bukittinggi AKBP Dody Prawiranegara, dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Makin Garang! Yamaha R25 Kebanjiran Part Hedon Ala Moge, Ini Rahasianya

Baca Juga: Pengin Pakai Pelat Nomor Cantik Cuma Dua Digit Di Motor, Bisa Gak Ya?

Kedua korban yang merupakan anggota TNI yaitu Serda Mis dan Serda MY, mengalami luka di bagian kepala dan bibir.

Menurut Kapolres Bukittinggi AKBP Dody Prawiranegara, pengeroyokan itu dipicu permasalahan di jalan raya.

Perselisihan lalu berujung penganiayaan.

"Ini hanya kesalahpahaman di jalan. Sama-sama tidak bisa mengendalikan emosi," kata AKBP Dody Prawiranegara.

Saat ini, polisi telah menerima laporan dari kedua korban dan tengah mendalami keterangan sejumlah saksi.

Baca Juga: Awas Ketipu Kloningan Moge Kawasaki Z1000 Desain Mirip Banget, Harga Cuma Rp 62 Juta

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

SEPOTONG VIDEO AKSI MAIN KEROYOK segerombolan anggota geng motor besar terjadi di Kota Bukittinggi, persisnya di Simpang Tarok, Jumat, 30 Oktober 2020 sore viral di jagad maya. Dari video dan narasi yang diunggah @bukittinggi24jam peristiwa dipicu kesalahpahaman saat berkendara. Dikabarkan, ada dua korban pengeroyokan. Salah satu korbannya diinformasikan sebagai anggota TNI, namun hal ini belum terkonfirmasi, apakah benar anggota TNI atau tidak. Awalnya, anggota Geng Motor yang dalam perjalanan dikawal pihak kepolisian memepet korban/pengendara motor yang sudah menepi. Sempat terjadi adu mulut, sebelum akhirnya korban mencoba menghalangi anggota geng motor yang memarahinya. Tak terima, geng motor yang diketahui berasal dari luar Sumbar langsung mengeroyok korban, hingga babak belur. . SUMBER: @BUKITTINGGI24JAM

Sebuah kiriman dibagikan oleh REPORTER MINANG (@reporter.minang) pada

 

Laporan itu terdaftar dengan Nomor: LP/253/K/x/2020/Res. Bukittinggi.

Sementara itu, Kapolres Bukittinggi itu menambahkan, klub motor tersebut berasal dari Jawa Barat.

Para anggota klub moge diketahui sedang melakukan touring di Sumatera Barat.

Seperti di video yang beredar di masyarakat, seorang anggota TNI dikeroyok pengendara motor gede (moge).

Baca Juga: Modifikasi Kawasaki Ninja ZX-25R Pakai Pelek Z900, Lebar 5,5 Inci

Korban tampak didorong hingga tersungkur.

Lalu, sejumlah anggota klub moge langsung mengelilingi korban.

Terlihat salah seorang anggota klub motor itu menendang kepala korban.

Menurut AKBP Dody Prawiranegara, akibat pengeroyokan, kedua korban sempat mendapat perawatan di Rumah Sakit Tentara. Serda Mis alami luka di bibir bagian atas.

Baca Juga: Bikin Geger, Modifikasi Yamaha NMAX Dua Silinder 310 cc, Suaranya Menggelegar Ala Moge

Sementara itu, Serda MY alami memar di bagian kepala. "Betul, korban adalah anggota TNI aktif yang bertugas di Kodim 0304/Agam," kata AKBP Dody Prawiranegara, Sabtu (31/10/2020).

Sementara itu, setelah melakukan pendalaman, polisi segera menangkap dua orang.

Kedua orang itu merupakan anggota klub moge Harley Davidson asal Jawa Barat, berinisial MS (49) dan B (18).

Akibat perbuatannya, dua orang itu terancam lima tahun penjara.

Baca Juga: Bikin Pecinta Moge Nangis, Honda Goldwing Terbengkalai Berkarat Padahal Masih Mulus, Kenapa Nih?

"Dua orang sudah kami tahan inisial MS (49) dan B (18). Pasal yang dipersangkakan adalah 170 KUHP," kata AKBP Dody Prawiranegara.

Insiden itu menjadi viral di media sosial usai diunggah oleh akun Instagram @reporter.minang.

Dalam kolom keterangan, akun itu menyebut pengeroyok adalah sejumlah orang diduga anggota klub motor gede.

"Sepotong video aksi main keroyok segerombolan anggota klub motor besar terjadi di Kota Bukittinggi, persisnya di Simpang Tarok, Jumat, 30 Oktober 2020 sore viral di jagad maya," tulis akun tersebut.

Baca Juga: Bikers Berencana Menuju Jawa Barat? Jangan Lupa Jas Hujan! BMKG Prediksi Wilayah Jawa Barat Hujan Lebat Akhir Pekan Ini

Sementara itu, akun Instagram @bukttinggi24jam mengatakan, peristiwa itu dipicu kesalahpahaman saat berkendara.

Akun itu juga menyebut terdapat dua korban pengeroyokan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Keroyok Anggota TNI di Bukittinggi, Dua Oknum Anggota Moge Jabar Ditangkap, Ini 5 Faktanya"

Source : Kompas.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular