Baca Juga: Rame Wacana SIM Seumur Hidup Ini Pendapat Instruktur Safety Riding
Termasuk membawa peralatan darurat karena di jalan enggak akan pernah tahu apa yang akan terjadi.
Perlengkapan seperti kunci-kunci (obeng, tang, kunci pas, dan sebagainya) serta obat-obatan jika terjadi hal yang enggak diinginkan di jalan raya.
Bikers juga harus paham beberapa isyarat yang biasa digunakan selama perjalanan touring.
Berikut beberapa kode atau isyarat dasar saat touring bersama rombongan:
1. Menghidupkan Mesin Road Captain memberikan sandi dengan cara mengangkat dan mengepalkan tangan kiri bersamaan dengan memutar jari telunjuk. Hal ini mengisyaratkan kepada rombongan untuk menghidupkan sepeda motornya.
Baca Juga: Heboh Bikers Moge Keroyok Anggota TNI, HOG Siliwangi Bandung Chapter Minta Maaf
2. Jalan Berlubang Road Captain memberikan sandi dengan cara menurunkan tangan kiri yang menandakan bahwa ada jalan yang berlubang saat dilewati oleh rombongan.
3. Berbelok Road Captain memberikan sandi dengan cara mengangkat tangan kiri lalu mengarahkan pada arah tujuan saat akan berbelok.
4. Berhenti Perlahan Road Captain memberikan sandi dengan mengepalkan tangan kirinya, menandakan harus berhenti secara perlahan.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR