Yamaha GEAR 125 menggunakan mesin Blue Core 125 cc, dan dilengkapi dengan berbagai teknologi serta fitur.
Seperti Smart Motor Generator (SMG), Stop & Start System (SSS), charger ponsel, lampu LED, lampu Hazard, dan yang lainnya.
Yamaha GEAR 125 tersedia dalam dua tipe, yaitu S-Version and Standard Version.
Untuk tipe S-Version tersedia dalam dua pilihan warna yaitu Prestige Silver dan Matte Red.
Baca Juga: Sikat Motor Matic Bekas Cuma Rp 7 Jutaan, Ada Honda Vario dan Masih Banyak Lagi
Sementara tipe standard punya 5 pilihan warna, yaitu Matte Silver, Metallic Grey, Metallic White, Metallic Red dan Matte Greenish.
Untuk harganya, Yamaha GEAR 125 tipe standard dibanderol Rp 16.750.000 dan Rp 17.350.000 untuk tipe S-Version, harga tersebut OTR Jakarta.
Jadi bisa dibilang kalau Yamaha GEAR 125 punya harga yang lebih murah dengan kubikasi mesin lebih besar, seperti Suzuki NEX Cross dan Honda BeAT.
Suzuki NEX Cross yang menggunakan mesin 113 cc, dibanderol mulai Rp 17.990.000.
Baca Juga: Makin Penasaran, Yamaha Besok Siap Luncurkan Motor Matic Baru Lagi, All New Mio?
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR