Baca Juga: Bikin Kawasaki Ninja ZX-25R Makin Ganteng Maksimal, Siapin Modal Seharga Motor Baru Ini!
Sementara itu, Kawasaki Ninja ZX-25R masih memakai livery KRT model lama.
Yakni perpaduan warna hijau dan hitam, serta grafis honeycomb atau sarang lebah.
Selain livery KRT terbaru, Kawasaki Ninja 250 FI mendapat kelir baru metallic carbon gray.
Kedua warna baru Kawasaki Ninja 250 FI dirilis di Jepang hari Selasa (1/12/2020).
Baca Juga: Murah Mana Kawasaki Ninja 250 atau Motor Sport 250 cc Lainnya, Nih Daftar Harganya per Oktober 2020
Kawasaki Ninja 250 FI punya mesin 4-tak dua silinder parallel 248 cc berpendingin air.
Mesin itu mengeluarkan tenaga 36,4 dk di 12.500 rpm dan torsi 22,5 Nm di 10.000 rpm.
Tenaga dan torsi itu ditransfer ke roda belakang lewat girboks 6-percepatan.
Untuk harga, Kawasaki Ninja 250 FI harganya mengikuti pilihan warnanya.
Source | : | Young-machine.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR