Menurutnya, sirkuit F1 untuk di Indonesia nantinya ini terlepas dari sirkuit Mandalika di Lombok, NTB yang rencananya akan dipakai untuk gelaran MotoGP Indonesia.
"Mungkin bikin di Bali, yang juga memiliki destinasi wisata untuk penonton nantinya," sebut pria kelahiran 1962 ini.
Bamsoet mengambil contoh dengan gelaran F1 Monako yang menurutnya secara tempat, mungkin biasa saja.
"Secara tempat (Monako) enggak bagus-bagus juga jika dari sisi olahraga, tetapi karena wisata dan gengsinya jadi banyak orang yang menonton langsung ke sana," bilangnya.
Baca Juga: Ditanya Soal Pabrik Motor Indonesia Produksi Ventilator, Ketua MPR RI: Kalau Regulasinya Tidak Rumit
Tentu menurutnya, hal ini akan menjadi sangat berbeda jika F1 bisa dipentas di Bali yang juga sarana wisata dan lainnya sudah mendukung.
Mantap, semoga segera terwujud ya!
Source | : | OtoRace.id |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR