Baca Juga: Bikers Wajib Tahu, SPBU Pertamina Ada Berapa Jenis Sih Berdasarkan Kode?
“Banyak target dan tanggung jawab yang harus dilakukan Pertamina untuk mencapai visi perusahaan sebagai perusahaan energi kelas dunia. Satu per satu tantangan dapat kami lampaui dengan kerja sama tim yang amanah, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan juga kolaboratif,” tuturnya dalam keterangan tertulis, dikutip Kamis (10/12/2020).
Ia menambahkan, tantangan ke depan tidak akan lebih mudah, terutama karena hampir semua lini bisnis harus bangkit pasca pandemi Covid-19.
“Selain menjalan penugasan dari pemerintah, kami juga memastikan setiap program yang kami jalankan dapat menjadi multiplier effect bagi sektor lainnya sehingga dapat menggiatkan perekonomian nasional, mendorong investasi dan menciptakan lapangan kerja. Semoga ini dapat membantu Indonesia pulih dari pandemi Covid-19,” ucapnya.
Sebagai informasi, Nicke bukan satu-satunya wanita asli nusantara yang berhasil masuk daftar wanita paling berpengaruh dunia versi Forbes. Pada urutan ke-78, Forbes menempatkan Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bos Pertamina Masuk Jajaran Wanita Paling Berpengaruh Dunia Versi Forbes
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR