Meski begitu, Jack Miller menekankan banyak yang wajib dipelajari sebelum berkiprah di MotoGP.
Mengingat ada pembalap MotoGP yang sanggup menyabet juara dunia sejak debutnya di MotoGP.
Pembalap MotoGP yang dimaksud adalah Marc Marquez, yang juara di MotoGP 2013.
Maka dari itu Jack Miller meminta pembalap Ducati tadi supaya lebih waspada.
"Sangat menyenangkan melihat darah muda, waktunya telah tiba," buka Miller dikutip dari Tuttomotoriweb.com.
Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Portugal 2020, Jack Miller Paling Depan, Valentino Rossi Gak Lolos Q2!
"Banyak pembalap sudah lama di sini."
"Perpisahan selalu menyedihkan, tetapi itu menciptakan harapan besar bagi generasi pembalap baru. Ini normal. Waktu berlalu," lanjutnya.
Meski begitu, Jack Miller tidak memiliki ekspektasi tinggi terhadap para pembalap debutan.
"Mari kita tunggu dan lihat nanti."
"Kami harus melihat bagaimana peningkatan mereka. Anda tidak pernah tahu sebelum mereka berada di atas motor," tutup Jack Miller Miller.
Source | : | Tuttomotoriweb.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR