Sampai-sampai membuat CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta terkesan.
Demi mewujudkan MotoGP Indonesia, pihaknya bakal korbankan satu seri di Spanyol.
Hal tersebut dengan catatan slot maksimal 22 seri sudah penuh.
"Ada semacam kesepakatan dengan para penyelenggara, di mana kami tidak bisa menggelar lebih dari 22 seri dalam semusim (pada 2022-2026)," buka Carmelo Ezpeleta mengutip As.com.
Baca Juga: Jadi Cadangan di Kalender MotoGP 2021, Penyelenggara MotoGP Indonesia Bilang Seri Mandalika Spesial
"Ada beberapa negara seperti Indonesia dengan antusias tinggi dengan balap motor," kata pria berkacamata itu.
"Mereka (Indonesia, Rusia, Portugal) gencar membuat sirkuit yang spesial dan membuat pabrikan MotoGP terkesan," lanjut Ezpeleta.
"Kalau pun tidak menambah lebih dari 22 seri, rotasi pun jalan paling logis," katanya lagi.
Baca Juga: Sudah Keluar Jadwal Sementara MotoGP 2021, Aneh Kok Gak Ada MotoGP Indonesia?
Source | : | As.com |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR