Dua tahun berlaga di kelas Moto3, Bo Bendsneyder naik kelas Moto2 pada tahun 2018 bersama Tech 3 Racing.
Kemudian di Moto2 2019 hingga 2020, ia membela tim NTS RW Racing GP.
Sepanjang karirnya, perstasi terbaik Bo yakni podium ketiga pada Moto3 2016.
"Saya sangat senang bergabung dengan Pertamina Mandalika SAG Team tahun depan," kata Bo Bendsneyder dikutip dari rilisan resminya.
"Mereka adalah tim yang telah menunjukkan hasil yang luar biasa dan saya tidak sabar untuk mulai mempersiapkan musim bersama mereka," sambungnya.
"Saya ingin menggunakan kesempatan ini untuk berterima kasih kepada tim dan sponsor karena telah memberi saya kesempatan ini," tambahnya.
Fakta uniknya, Bo Bendsneyder masih ada darah keturunan Indonesia loh.
Kakek dari ayah Bo pindah ke Belanda pada tahun 1956 dari Surabaya, Jawa Timur.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR