Baca Juga: CFMOTO Merilis Prototipe Motor Listrik Terbarunya Bernama Zeeho Cyber
Principal Architect dari Katalis, Julian Palapa menambahkan walau mungil, Spacebar dibekali dengan daya sebesar 1200W.
"Jadi, Spacebar dirasa mampu menerabas padatnya lalu lintas ibukota, terlebih untuk menunjang aktivitas sehari-hari," ujar Julian Palapa.
"Ya, kecil tapi menggigit, ibaratnya cabe rawit lah,” ucap pria yang juga berprofesi sebagai arsitek ini.
Julain membuat desain Katalis Spacebar secara digital, kemudian konsep visual dirancang Kamengski.
Baca Juga: Bikin Bangga, Motor Listrik Buatan Indonesia Bakal Meluncur di Makau
"Spacebar kami desain khusus untuk anak muda yang menginginkan kelincahan dalam beraktivitas," kata Julian.
"Lalu melalui brainstorming dengan Said (nama asli Kamengski, red), kami bersama membuat konsep visual yang sesuai dengan selera Generasi-Z," jelasnya.
Berbekal body yang terbuat dari bahan aluminium, berbagai aksen visual, decal dan warna body, hingga bahan dan warna jok dipilih secara cermat oleh Katalis dan Kamengski.
Alhasil terciptalah skuter listrik dengan tampang sangar, apalagi dipasang ban tahu ala motor penggaruk tanah.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR