Tenaga dan torsinya malah lebih besar dari Honda ADV 150 nih bro.
Selain mesinnya yang bertenaga, Dayang ADV 150 punya fitur unik dan canggih.
Bahkan enggak ada di Honda ADV 150.
Seperti lampu proyektor LED 4 buah dengan DRL dan panel instrumen layar LCD yang besar dengan berbagai macam informasi.
Fitur paling menarik, yakni kamera dashcam yang tersemat di antara headlamp serta di bagian belakang.
Baca Juga: Modifikasi Motor Honda ADV 150 Pakai Monosok Mirip Honda X-ADV
Berkat kedua kamera ini, bikers bisa memantau situasi kendaraan di depan.
Dan juga belakang secara real time.
Kerennya lagi, video dari kamera tersebut bisa dilihat dari panel instrumen.
Jadi kalau sampai terjadi kecelakaan, bisa tahu nih siapa yang salah.
Selain menampilkan video, panel instrumen Dayang ADV 150 dilengkapi fitur-fitur canggih.
Baca Juga: Jauh Lebih Murah Motor Matic Pesaing Honda ADV 150 Didukung Sok Depan Upside Down dan Monosok
Source | : | Newmotor.com.cn |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR