Tak disangka kemudian langsung jatuh hati dan memutuskan untuk meminang United T-1800 ini.
Yang kerennya lagi, baru dua hari unit diterima oleh bro Sofwan, doi langsung tes kemampuan motor listrik ini.
Enggak tanggung-tanggung, bro Sofwan mengetes motor ini langsung dari Jakarta ke Bandung brother!
Dikutip dari video tersebut, bro Sofwan memberikan impresi dari United T-1800 ini ketika dibawah touring Jakarta - Bandung.
Baca Juga: Wuih, Motor Listrik United Resmi Dijual, Cicilannya Cuma Segini Bro
Menurutnya motor listrik ini enggak kalah performanya dengan motor berbahan bakar konvensional brother.
"Speed-nya itu bisa sampai 65 km/jam ketika saya coba," ujar bro Sofwan dikutip dari video tersebut.
"Terutama akselerasi, saya merasa United T-1800 ini lebih mantap ketika belokan. Jadi lebih pede karena handling lebih mantap," tambahnya.
Bro Sofwan juga berkata biasanya ia menghabiskan bensin sekitar 5 sampai 7 liter ketika berpergian ke Bandung menggunakan motor konvensional.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR