Wuih, Ini Dia Konsumen Pertama Motor Listrik United T-1800 Bro

Yuka Samudera - Jumat, 15 Januari 2021 | 13:40 WIB
Youtube.com/United Motor
Wuih, ini dia konsumen pertama motor listrik United T-1800 brother!

MOTOR Plus-Online.com - Wuih, ini dia konsumen pertama motor listrik United T-1800 brother.

Motor listrik United T-1800 meluncur di bulan Desember tahun lalu di tanah air.

Belum lama diluncurkan, eh ternyata sudah ada saja nih konsumen pertama motor listrik United T-1800 ini.

Hal ini dilansir dari video Youtube yang diunggah oleh akun resmi United Motor.

Youtube.com/United Motor
Shofwim Sofwan. S.Psi., MBA, menjadi pemilik pertama United T-1800

Baca Juga: Resmi Meluncur Motor Listrik United T-1800, Lihat Kuy Video Detailnya

Baca Juga: Wow Motor Listrik United Cuma Rp 27 Juta, Bisa Keluar Suara Motor Balap, Ini Kecanggihan Lainnya

Terlihat ada video seremonial penyerahan unit United T-1800 ini ke sang konsumen pertama ini.

Shofwim Sofwan. S.Psi., MBA, adalah konsumen pertama yang beruntung memiliki motor listrik keluaran United Motor ini brother.

Dikabarkan bro Sofwan yang asli Bandung namun tinggal di wilayah BSD ini melakukan pre-order sebelum motor listrik ini launching brother.

Youtube.com/United Motor
Shofwim Sofwan. S.Psi., MBA, menjadi pemilik pertama United T-1800

Menurut informasi yang MOTOR Plus terima, bro Sofwan langsung datang ke kantor United Motor untuk mencoba unit motor listrik ini sebelum prosesi launching.

Tak disangka kemudian langsung jatuh hati dan memutuskan untuk meminang United T-1800 ini.

Yang kerennya lagi, baru dua hari unit diterima oleh bro Sofwan, doi langsung tes kemampuan motor listrik ini.

Youtube.com/United Motor
Sofwan bersama tim United Motor dalam prosesi penyerahan United T-1800.

Enggak tanggung-tanggung, bro Sofwan mengetes motor ini langsung dari Jakarta ke Bandung brother!

Dikutip dari video tersebut, bro Sofwan memberikan impresi dari United T-1800 ini ketika dibawah touring Jakarta - Bandung.

Baca Juga: Wuih, Motor Listrik United Resmi Dijual, Cicilannya Cuma Segini Bro

Menurutnya motor listrik ini enggak kalah performanya dengan motor berbahan bakar konvensional brother.

"Speed-nya itu bisa sampai 65 km/jam ketika saya coba," ujar bro Sofwan dikutip dari video tersebut.

Youtube.com/United Motor
Shofwim Sofwan. S.Psi., MBA, menjadi pemilik pertama United T-1800

"Terutama akselerasi, saya merasa United T-1800 ini lebih mantap ketika belokan. Jadi lebih pede karena handling lebih mantap," tambahnya.

Bro Sofwan juga berkata biasanya ia menghabiskan bensin sekitar 5 sampai 7 liter ketika berpergian ke Bandung menggunakan motor konvensional.

Baca Juga: Wuih Motor Listrik Ini Bisa Dibeli Online, Harganya di Bawah Honda BeAT

Namun dengan United T-1800 ini, hanya membutuhkan charging selama 2 jam saja untuk menempuh Jakarta - Bandung bro!

United T-1800 memakai motor listrik 1800 watt yang diklaim mampu melesat sampai 60km/jam.

Soal jangkauan jarak, United Type T-1800 bisa menjelajah sejauh 60 km.

Galih/MOTOR Plus
Motor listrik United T-1800.

Selain itu, United T-1800 bisa melesat sampai 70 km/jam dengan klaim power 1800 watt dan torsi 27 Nm.

Baca Juga: Asyik, Garansi Motor Listrik United T-1800 Banyak, Apa Aja Tuh?

Saat ini, United T-1800 dijual seharga Rp 27 jutaan OTR Jakarta.

Nah kira-kira brother tertarik juga enggak nih meminang United T-1800 ini seperti bro Sofwan?

 

 

Source : YouTube
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular