Baca Juga: Honda Luncurkan Motor Lawas Spesial Edition, Harganya Setara BeAT
Honda Grazia 125 Sports Edition punya kelebihan dibanding dalam berbagai aspek seperti mesin, rem, dan suspensi dibanding versi standar.
Model baru ini telah diluncurkan dalam dua pilihan warna, yaitu Pearl Nightstar Black dan Sports Red.
Dibandingkan dengan Honda Vario 125 yang lebih terkesan meruncing ala sport scooter, Honda Grazia 125 terlihat lebih 'kalem'.
Tampilan bodinya tampak agak sedikit lebih bongsor dibanding Vario 125.
Baca Juga: Riset Dengan Data, YR Garage Jadi Bengkel Spesialis Honda Vario Series
Plus juga di bagian kak-kakinya, Honda Grazia 125 menggunakan pelek dengan diamater ring lebih kecil dibanding Vario 125.
Honda Grazia adalah skuter perkotaan 125cc yang menargetkan para muda-mudi di India.
Motor ini didapuk sebagai skuter yang lincah, irit, dan punya mobilitas tinggi di perkotaan besar.
Kalau menurut brother, lebih kece Honda Grazia 125 Sport Edition ini atau Honda Vario 125 nih?
Source | : | Indianautosblog.com |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR