Menurut Peneliti utama Electromagnetic Design Pusat Penelitian Sistem Mutu dan Teknologi Pengujian LIPI, Harry Arjadi, gelombang elektromagnetik yang dikeluarkan hp dapat mempengaruhi kinerja mesin elektrik pompa bahan bakar.
"Misalnya, jika ditekan tombol perintah mengeluarkan jenis bensin 10 liter, maka yang keluar hanya satu liter. Atau malah sebaliknya," ujar Harry, dihimpun KompasTekno dari situs resmi LIPI.
Hal tersebut bisa menimbulkan takaran yang diterima tidak sesuai dengan yang dibayarkan.
Sebaliknya, pengelola SPBU juga bisa merugi apabila takaran yang dikeluarkan melebihi jumlah yang dibayarkan konsumen.
Baca Juga: Kesempatan Usaha dan Lowongan Kerja, Pertamina Buka 200 SPBU Baru
Meski begitu, tak ada salahnya untuk tidak bermain hp ketika melakukan pengisian BBM di SPBU.
Paling tidak ini bisa meningkatkan konsentrasi karena perhatian tidak teralihkan oleh hal lain.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Benarkah Sinyal Ponsel Bisa Menyebabkan Kebakaran di SPBU?"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR