Ade yang juga sebagai ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor menyebut bahwa pemeriksaan mulai dilakukan hari ini di Simpang Gadog, Puncak Bogor.
Karena itu, ia meminta tim Satgas Covid-19 serius memeriksa protokol kesehatan (prokes) untuk meminimalisir adanya wisatawan yang kerap berkunjung di saat libur panjang.
Terlebih, kawasan Puncak Bogor sering kali dijadikan destinasi favorit para wisatawan dari Jakarta.
"Pemerintah Kabupaten Bogor masih memberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) ke sepuluh mulai dari 9-22 februari 2021," kata Ade.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Libur Imlek, Kendaraan ke Arah Puncak Bogor Diperiksa, Tak Bawa Hasil Swab Antigen Diputarbalik"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR