Baca Juga: Salut, Komunitas POG Kirim Bantuan Buat Korban Gempa Sulawesi
Mereka pun mengeksplor keindahan Pantai disana dengan berswafoto bersama.
Rangkaian kegiatan silaturahmi bikers Suzuki ini ditutup dengan makan siang bersama.
Perwakilan dari Pengurus SC Tuban yang juga selaku Ketua Chapter, Bro Khoirul Anam menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada peserta yang telah mengikuti dan mensukseskan acara ini.
“Terimakasih atas partisipasi peserta yang hadir, walaupun agak siang tapi tetap berjalan dengan lancar," kata Khoirul Anam.
Baca Juga: Wuih, Komunitas Motor Klasik Dan Custom Gelar Aksi Sosial Bertajuk 'Riding Charity'
"Semoga di kondisi pandemi seperti ini kita selalu diberi kesehatan, agar bisa beraktifitas seperti biasa," lanjutnya.
"Semoga Sugoi plat S semakin solid. Dan agenda seperti ini bisa selalu dilaksanakan untuk mempererat tali silaturahmi,” jelas Bro Khoirul Anam.
Dalam melaksanakan kegiatan ini, seluruh peserta tetap mematuhi protokol kesehatan sejak start dari rest area Tuban hingga acara usai di Pantai Semilir.
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR