Baca Juga: Blak-blakan, Andrea Dovizioso Curhat Muak Dengan Yamaha Karena Hal Ini
Saat itu Valentino Rossi bergabung tim Ducati pabrikan mengendarai Desmosedici GP11.
Rossi membeli tim Ducati selama dua tahun atau sampai tahun 2012.
Hingga akhirnya kembali ke tim Yamaha pabrikan pada tahun 2013.
Valentino Rossi memutuskan gabung dengan Petronas Yamaha SRT.
Setelah Fabio Quartararo dan Maverick Vinales dikontrak Monster Energy Yamaha MotoGP awal tahun 2020 lalu.
Baca Juga: Duh, Pembalap Pabrikan Yamaha Mengaku Terkena Covid-19 Desember Lalu
Fabio Quartararo dan Maverick Vinales dikontrak tim Yamaha pabrikan selama dua tahun atau sampai MotoGP 2022.
Kedua pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP juga sudah tidak sabar menjajal Yamaha YZR-M1 mereka pada tes MotoGP Qatar, bulan Maret nanti.
"Tahun lalu adalah tahun yang gila bagi kami semua, kami telah meninggalkannya sekarang dan kami akan fokus pada apa yang akan datang," ungkap Maverick Vinales dikutip dari rilis resmi.
"Dengan dua tes di Sepang dibatalkan, saya harus menunggu lebih lama untuk mengendarai M1 saya lagi," sambungnya.
Source | : | Yamahamotogp.com |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR