Baca Juga: Marquez Bersaudara Resmi Perpanjang Kontrak Dengan Estrella Galicia
Namun untuk ngegas di MotoGP Qatar, Marquez bergantung pada hasil pemeriksaan dokter.
"Saya tidak akan ikut tes Qatar, ini sudah kami lupakan," kata Marc Marquez.
"Lalu pertengahan Maret saya ada pemeriksaan dokter lagi di lengan saya," sambungnya.
"Saat itulah dokter akan memeriksa konsolidasi tulang dan kita akan lihat," lanjutnya.
Baca Juga: Kembalinya Marc Marquez Ke MotoGP Bisa Buat Adiknya Lepas Dari Stres?
"Target saya adalah mengikuti tes Qatar, namun para dokter mengatakan tidak," tambahnya.
"Saya menerima, target kedua saya sekarang adalah mencoba dan berada di balapan MotoGP Qatar, dokter yang akan memutuskan," ujar pembalap Spanyol itu.
“Jika tidak memungkinkan, maka saya akan mencoba berada di putaran kedua MotoGP Qatar," sambungnya.
"Jika tidak memungkinkan saya akan mencoba berada di Portimao, ini akan menjadi prosesnya," lanjutnya.
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR