Bagian kokpit dan setang masih terkesan retro khas motor tahun 1960-an, namun ada sentuhan modern pula.
Seperti spidometernya yang sudah memakai full digital dengan fitur alarm mundur yang unik.
Royal Alloy GP125 dan GP180 juga sudah dilengkapi slot USB charger nih brother.
Keunikan lain di kedua skutik retro ini ada di bagian kaki depan nih.
Baca Juga: Sadis, Dibanderol Rp 95 Jutaan, Apa Kelebihan yang Ditawarkan Motor Matic Baru Royal Alloy?
Terlihat ada dua garpu depan yang dikombinasikan dengan sepasang sokbreker model ulir.
Bakalan lebih nyaman nih bantingannya dibanding Vespa matic!
Baik GP125 dan GP180 dilengkapi dengan rem cakram buatan Royal Alloy di kedua roda.
Satu-satunya perbedaan adalah GP125 hanya dilengkapi dengan teknologi rem CBS, tetapi GP180 memiliki teknologi ABS dari Bosch.
Source | : | 2banh.vn |
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR