Baca Juga: Pakai Kaos Oblong, Perpanjang dan Bikin SIM Gak Bakal Diterima?
"Layanan delivery satlantas Polres Indramayu ini tidak dipungut biaya atau gratis," ujar AKBP Hafidh S Herlambang kepada Tribuncirebon.com, (9/3/2021).
Kapolres Indramayu menjelaskan, untuk mendapat layanan ini masyarakat cukup mendatangi Kantor Satpas SIM Indramayu atau Samsat Indramayu.
Di sana, petugas akan menawarkan pemohon untuk mendapatkan layanan delivery.
Pemohon pun cukup mengisi formulir layanan delivery, meliputi data nama, alamat lengkap, dan nomor telepon.
Baca Juga: Pakai Kaos Oblong, Perpanjang dan Bikin SIM Gak Bakal Diterima?
Setelah SIM, STNK, atau BPKB yang tengah diurus selesai, petugas akan menghubungi pemohon dan siap di antar ke rumah tujuan.
Di rumah, pemohon menyiapkan KTP asli dan resi pemohonan delivery sebagai bukti bahwa alamat yang dituju benar.
Adanya layanan ini pun, sebagai upaya Polres Indramayu untuk meminimalisir terjadinya kerumunan di masa pandemi Covid-19.
"Ini sebagai upaya kita dalam memutus mata rantai Covid-19 agar tidak terjadi kerumunan," ujarnya.
KOMENTAR