Motor Listrik Roda Tiga Dari Honda Bakal Rilis, Pakai Baterai Swap

Yuka Samudera - Jumat, 19 Maret 2021 | 14:45 WIB
Honda
Honda Gyro e, motor listrik roda tiga dari Honda yang bakal rilis, pakai baterai swap.

Seperti layaknya motor kargo untuk kebutuhan komersil, Honda Gyro e juga punya rak bagasi tambahan di area belakang.

Mekanisme roda tiga Honda Gyro ini memakai kopling berengsel yang menghubungkan kompartemen depan dan belakang.

Sementara gigi diferensial yang dipasang secara koaksial menyesuaikan kecepatan roda saat berbelok.

Honda Gyro e akan memakai sistem EV canggih khas Honda, yaitu Mobile Power Packs Honda.

Honda
Honda Gyro e, bakal jadi motor kargo bertenaga listrik.

Baca Juga: Keren, Bakal Ada Motor Listrik Roda Tiga Dari AKO, Unik Juga Nih!

Nantinya, pemilik dapat menukar baterai secara swap di bagian bawah jok pengendara.

Terdapat dua buah baterai yang menghasilkan daya listrik 96 V di motor roda tiga ini.

Kedua baterai ini dapat terisi penuh hanya dalam waktu 4 jam berkat teknologi fast charging.

Ketika terisi penuh, Honda Gyro e mampu menempuh jarak maksimal 45 mil atau sekitar 72 kilometer.

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular